0 items in your shopping cart

No products in the cart.

Peluang Bisnis Bakery dan Analisa Usahanya

Kegiatan usaha bakery merupakan salah satu kegiatan usaha yang menawarkan aneka macam olahan kue. Seperti yang sudah kita ketahui bahwa kue banyak macamnya yang bisa kita konsumsi. Bisnis bakery yang sering Anda lihat pastinya bisnis bakery yang dilakukan dengan membuka toko kue. Toko kue selalu ramai dikunjungi oleh pembeli untuk membeli aneka macam kue. Peluang bisnis bakery ini sangat terbuka lebar jika Anda ingin terjun ke dalamnya, karena memang untuk menjalankan kegiatan usaha ini bisa mendatangkan keuntungan dan juga memiliki potensi untuk dapat berkembang. Untuk menjalankan kegiatan usaha kue ini juga tidak membutuhkan modal yang besar dan bisa dilakukan di rumah. Sebelum menjalankan peluang bisnis bakery pastinya Anda masih ragu dengan keuntungan yang diperoleh. Usaha ini bisa mendatangkan omzet yang besar untuk Anda jika Anda menjalankannya dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari permintaan roti dari masyarakat yang setiap harinya selalu mengalami peningkatan. Terlebih jika mendekati hari raya besar seperti hari raya idul fitri, natal maupun hari besar lainnya. Selain itu kue juga sering dijadikan untuk hidangan ketika ada acara resmi ataupun acara non resmi. Bagi Anda yang memiliki kegemaran dalam membuat olahan kue tidak ada salahnya jika Anda harus mencoba dahulu. Untuk menjalankan kegiatan usaha bakery ini memang dibutuhkan sebuah keahlian dan ketelatenan dalam membuat olahan roti. Jika Anda memiliki kemampuan dalam membuat roti pastinya ini akan mendukung Anda dalam proses pembuatan roti. Untuk Anda yang masih pemula Anda bisa menjalankan kegiatan usaha ini di rumah. Perlu Anda ketahui bahwa saat ini kegiatan usaha bakery ini sedang berkembang dan banyak dilakukan oleh masyrakat untuk mengisi waktu luang mereka. Olahan kue memang tidak pernah sepi dari peminatnya. Banyaknya pecinta olahan kue inilah yang membuat kesempatan usaha bakaery ini banyak dilirik oleh masyarakat terutama kaum ibu-ibu. Setelah Anda membaca penjelasan di atas, bagaimana apakah Anda merasa tertarik untuk menjalankan kegiatan usaha bakery ini ? jika Anda merasa tertarik untuk menjalankan kegiatan usaha bakery ini pastinya akan dibutuhkan sebuah perencanaan usaha yang matang. Di bawah ini akan kami berikan contoh perencanaan usaha bakery untuk membantu Anda dalam menjalankan kegiatan usaha bakery. Adapun contoh perencanaan usahanya kami sajikan kedalam bentuk analisa usaha.

bakery-tokomesinsemarang

Analisa Usaha Bakery

Jika Anda akan memanfaatkan peluang usaha bakery ini maka Anda harus memastikan dahulu apakah keterempilan Anda dalam membuat kue sudah mumpuni ataukah belum, untuk menambah kompeten Anda dalam keterampilan membuat kue Anda bisa mengikuti pelatihan-pelatihan. Jika Anda sudah mengetahui bagaimana teknik membuat kue pastinya akan lebih mudah. . Setelah Anda mempersiapkan keterampilan untuk pembuatan kue maka yang perlu Anda lakukan selanjutnya adalah menyiapkan alat pendukung. Salah satu peralatan usaha yang harus ada pada saat akan membuat bakery adalah mixer dan oven roti.

Potensi Pasar

Usaha bakery ini memiliki potensi pasar yang sangat luas, dimana bakery bisa dinikmati oleh siapa saja mulai dari kalangan anak-anak hingga kalangan dewasa. Bakery selain bisa dikonsumsi sehari-sehari bakery juga bisa dijadikan  untuk hidangan ketika ada acara resmi maupun acara non resmi. Dan dengan seiring berjalannya waktu telah banyak varian bakery yang muncul dengan cita rasa yang lezat.

Analisa Produk

Yang dimaksud dengan analisa produk ini Anda bisa menjelaskan bakery apa saja yang Anda jual di Toko Kue Anda misalnya Anda menyediakan :

  • Pudding
  • roll cake
  • tart
  • Pancake
  • Cookies dan kue kering
  • Cupcake

Menentukan Harga jual

Untuk menentukan harga jual bakery yang Anda buat Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu, pada saat Anda menentukan harga jual maka Anda harus memberikan harga yang terjangkau yang bisa dijangkau oleh semua kalangan dan semua lapisan masyarakat. Untuk harga masing bakery harus berbeda, seperti contoh :

  • Pudding : Rp 6.000 hingga Rp 9.000
  • Roll Cake : Rp 11.000 hingga Rp 25.000
  • Tart : Rp 100.000
  • Pancake : Rp 8.000 hingga Rp 15.000
  • Cookies : Rp 12.000 hingga Rp 20.000
  • Cupcake : Rp 7.000 hingga Rp 10.000

Memilih Lokasi Usaha

Pada saat Anda akan menjalankan kegiatan usaha bakery ini maka Anda harus memilih lokasi usaha yang tepat. Atau jika Anda tidak memiliki banyak modal Anda bisa menjualnya di rumah sehingga tidak mengeluarkan biaya untuk menyewa tempat. Sedangkan untuk memperkenalkan bakery Anda kepada publik Anda bisa melakukan promosi. Kegiatan promosi yang bisa Anda lakukan yang lebih efektif dan tidak membutuhkan biaya yang besar adalah dengan memanfaatkan media sosial.

Analisa Keuangan Usaha Bakery

Asumsi Yang Digunakan

  • Untuk penyusutan etalase selama 3 tahun
  • Untuk penyusutan meja kursi selama 2 tahun
  • Untuk penyusutan kompor selama 2 tahun
  • Untuk penyusutan perlengkapan lainnya selama 2 tahun
a. Biaya Investasi
Keterangan  Rupiah
etalase  Rp268.000
meja kursi  Rp907.000
kompor  Rp958.000
LAIN – LAIN  Rp104.000
Total Biaya Investasi  Rp2.237.000
b. Biaya operasional
1. biaya tetap
penyusutan etalase 1/36 *268.000  Rp7.444
penyusutan meja kursi 1/24*907.000  Rp37.792
penyusutan  dan kompor 1/24 * 958.000  Rp39.917
penyusutan LAINNYA 1/24* 104.000  Rp4.333
uang kebersihan  Rp2.000
upah karyawan  Rp91.000
Total Biaya tetap  Rp182.486
2. Biaya variabel
tepung terigu  Rp290.000
bubuk coklat  Rp26.000
telur ayam  Rp43.000
gula pasir  Rp18.000
baking powder  Rp2.000
LAIN – LAIN  Rp10.000
Total Biaya variabel  Rp389.000
Total baiya operasional  Rp571.486
C. Penerimaan satu hari
Pesenan kue  Rp800.000
D. Keuntungan per hari  Rp228.514
Keuntungan dalam satu bulan  Rp6.855.417
Pengembalian Modal 0,33

Pengembalian modal usaha :

Biaya investasi : keuntungan penjualan

Rp 2.237.000 : Rp 6.855.417 = 0,33

Jadi dari penjelasan pada tabel rincian estimasi biaya hingga asumsi  pendapatan penjualan roti  dapat dijelasakan.  Anda menggunakan sejumalah uang yang besarnya Rp 2.237.000  yang dialokasikan untuk investasi, dan untuk alokasi biaya tetap  Rp 182.486  untuk  biaya variable  Rp 389.000  dan Rp  571.486  untuk total biaya operasional. Dari usaha ini diasumsikan dalam satu hari totalnya penerimaan yang di dapat dari penjualan bakery  adalah Rp 800.000  Dari penerimaan tersebut didapatkan keuntungan  penjualan bakery  dalam satu bulan adalah  Rp 6.855.417. Dari total keuntungan ini maka Anda akan mengalami pengembalian modal 0,33

mesin-oven-roti-convection-maksindosemarang5Untuk menjalankan kegiatan usaha bakery ini pastinya Anda membutuhkan mesin usaha yang memiliki kualitas baik sehingga dapat membantu Anda pada saat akan melakukan prosuksi bakery. Mesin usaha yang harus ada agar kegiatan produski dapat berjalan dengan maksimal adalah dengan menggunakan mesin mixer roti spiral dan juga mesin oven roti. Mesin mixer roti spiral ini merupakan mesin usaha yang memiliki kegunaan untuk mencampurkan adonan kue, sedangkan mesin oven roti adalah mesin usaha yang memiliki kegunaan untuk mengoven roti.

Semua mesin usaha bakery di atas bisa Anda dapatkan hanya di Toko Mesin Maksindo Semarang.  Mesin bakery dari Toko Mesin Maksindo adalah mesin usaha yang memiliki kualitas baik dan telah banyak digunakan oleh pengusaha roti yang ada di Indonesia. Demikianlah informasi penting yang bisa kami bagikan kepada Anda yang berkaitan dengan peluang usaha bakery dan contoh analisa usahanya. Semoga bermanfaat.

Leave a response